Sang Penerus Legenda Tiba

JAKARTA-Toyota telah merilis secaa resmi 86. 86? Ya memang namanya mungkin tidak asing bagi para pecinta otomotif, karena nama itu di ambil dari sang legenda Toyota AE86. Namun mampukah ia meneruskan tahta sang legenda? well, lets see... 86 sendiri berbagi platform dengan Subaru BRZ, jadi jangan heran bila secara keseluruhan mereka sama. Mesin yang di milikinya adalah mesin Boxer 4 silinder berkapasitas 1.998cc yang mampu memuntahkan tenaga sebanyak 200dk/7.000 RPM dan torsi 205 Nm pada putaran 6.400 RPM kemudian semua itu di salurkan dengan transmisi 6 speed manual ke belakang. Hasilnya, 0-100 tembus dalam 7,5 detik! memang tidak terlalu dahsyat, namun konsumsi BBM yang di milikinya cukup irit yaitu 14,9 di rute tol. Cukup hebat untuk sebuah mobil sport. Kemudian ketika anda menon-aktifkan kontrol traksi dan kontrol stabilitas anda siap untuk bersenang-senang karena mobil ini sangat mudah di ajak drifting. Rem tangan pakem sangat berpengaruh pada drifting, dan 86 memiliki itu. Di belakang ia masih menyisakan ruang bagasi yang mumpuni. Namun bagi pengemudi antusias, itu semua tidak di perlukan. Dengan 600 juta saja, anda bisa berkencan dengan mobil ini.

Posted byUNKNOWN at 00:07  

0 comments:

Post a Comment